Loading...
 
 
read-more

Penyuluhan Tentang Pupuk Organik Tahap Ii Bagi Kelompok Tani Di Banjar Let

Hari ini Kamis 14 September 2017 kembali diadakan Penyuluhan tentang pupuk organik bagi kelompok tani di banjar let yang bertempat di balai UFO kelompok tani banjar let. Acara ini dibuka langsung oleh Pak Perbekel Taro I Wayan Suardika, SH dan beliau di dampingi oleh Kasi Kesra dan Staf IT desa taro. Sementara sebagai narasumber adalah Ibu Ni Wayan Griya Wahyuni,S.Pt  Tenaga Ahli Teknologi Tepat Guna Kemendes Provinsi Bali Kabupaten Gianyar. Beliau di damping oleh PPL Dinas Pertanian untuk desa taro Bapak I Wayan Dadi.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kelihan Banjar Dinas Let I Wayan Mudita dan Jero Bendesa Banjar Let  Made Doni dan dihadiri oleh kelompok tani banjar let sebanyak 30 peserta.

Narasumber menyampaikan bagaimana cara meracik dan membuat pupuk organik yang murah mudah dan bermanfaat langsung olah para petani. Narasumber menunjukan dua contoh produk hasil racikan sendiri ramuan pengurai dan ramuan penyubur. Pupuk bisa dibuat langsung oleh para petani dengan bahan-bahan sisa makanan dapur dan sampah buah maupun daun. Sehingga manfaatnya bisa menunjaang kebersihan lingkungan dan sampahnya bermanfaat untuk pupuk organic. Para peserta sangat antusias dan tertarik dengan resep membuat pupuk organic yang di paparkan oleh narasumber.

Membuat pupuk organic sangatlah mudah dengan bahan-bahan sederhana dan murah. Sampah tidak lagi menjadi sesuatu yang merugikan, tetapi bisa diberdayakan dengan dimanfaatkan menjadi pupuk organic, kecuali sampah plastik dan besi. Jika program ini mampu diterapkan oleh semua petani di desa taro, maka akan sangat menunjang program desa taro sebagai Desa Wisata.